Pangkalpinang, IrroNews.com – Kepolisian Daerah Bangka Belitung kembali menunjukkan kinerja sigap dan profesional dalam menangani kasus pencurian. Dalam waktu singkat, Polda Babel melalui Direktorat Reserse Kriminal Umum berhasil mengungkap kasus hilangnya alat kesehatan berupa ventilator milik RSUP Soekarno Provinsi Bangka Belitung.
Kabid Humas Polda Babel, Kombes Pol Fauzan Sukmawansyah, menyampaikan bahwa pengungkapan kasus ini merupakan hasil kerja cepat penyidik setelah menerima laporan pada 3 Juli lalu.
“Ya benar, Ditreskrimum berhasil mengungkap kasus dugaan pencurian ventilator di Rumah Sakit Provinsi. Setelah dilakukan olah TKP dan pemeriksaan sejumlah saksi, penyidik mengamankan tiga orang yang diduga terlibat,” ujar Fauzan pada Rabu, 9 Juli 2025.
Tiga orang pelaku kini telah diamankan dan sedang menjalani pemeriksaan intensif di Mapolda Bangka Belitung. Namun identitas pelaku belum dirilis, karena penyidikan masih terus berjalan.
Fauzan menambahkan bahwa keberhasilan ini menjadi bukti keseriusan pihak kepolisian dalam menangani kasus-kasus yang menyangkut fasilitas publik, apalagi menyangkut alat kesehatan yang sangat vital.
“Penyidik terus bekerja untuk menuntaskan kasus ini. Kami mohon waktu agar prosesnya berjalan sesuai prosedur. Perkembangan lebih lanjut akan kami sampaikan nanti,” imbuhnya.
Sebelumnya, hilangnya ventilator dari RSUP Soekarno Bangka Belitung sempat menimbulkan kekhawatiran, mengingat peralatan tersebut sangat dibutuhkan dalam pelayanan medis. Berkat laporan cepat dari pihak rumah sakit dan respon segera dari aparat kepolisian, kasus ini kini menemui titik terang. (Tn)










