Siswi SMA dari Riau Silip Tembus Panggung Nasional, Syahira Putri Aura Bukukan Prestasi di Miss Beauty Indonesia 2025

Pangkalpinang, IrroNews.com – Ketekunan dan semangat belajar membawa Syahira Putri Aura, siswi SMA Negeri 1 Riau Silip, menorehkan prestasi gemilang di ajang Miss Beauty Indonesia 2025. Meski berasal dari daerah yang jauh dari sorotan pusat, Syahira berhasil menembus panggung nasional dan menyabet gelar Runner Up 5 dalam ajang yang berlangsung di Palembang, Sumatera Selatan.

 

Bacaan Lainnya

Tak hanya itu, Syahira juga mencatatkan namanya dalam daftar Top 10 Nasional, masuk dalam Top 4 Finalis Berbakat, serta dinobatkan sebagai perwakilan terbaik dari Bangka Belitung.

 

Prestasi ini tak datang secara instan. Syahira harus melalui serangkaian proses pembinaan dan karantina selama empat hari, dari 7 hingga 10 Juli, yang dipenuhi berbagai tantangan fisik dan mental. Ia melatih kemampuan modeling, memperdalam budaya lokal, serta mengasah public speaking dan kepercayaan diri dalam waktu yang cukup terbatas.

 

“Aku belajar banyak banget selama persiapan ini. Nggak cuma soal penampilan, tapi juga cara berpikir dan berani tampil sebagai diri sendiri,” ujar Syahira, Senin (21/7/2025).

 

Meski berasal dari sekolah daerah, Syahira membuktikan bahwa keterbatasan bukanlah penghalang untuk berprestasi. Dukungan dari keluarga, teman-teman, dan para mentor menjadi kekuatan utama yang terus mendorongnya hingga tahap akhir kompetisi.

 

“Aku ingin menunjukkan bahwa pelajar dari daerah pun bisa bersaing di level nasional, asal punya kemauan dan kerja keras,” tambahnya dengan semangat.

 

Bagi Syahira, keikutsertaannya di Miss Beauty Indonesia bukan sekadar kompetisi kecantikan, tetapi juga panggung untuk menyuarakan potensi daerah dan membangkitkan semangat anak-anak muda untuk bermimpi besar.

 

Ia menegaskan bahwa ini hanyalah awal dari perjalanan panjangnya. Ke depan, Syahira berambisi untuk terus berkontribusi dan membawa nama Bangka Belitung ke ajang-ajang yang lebih besar, baik nasional maupun internasional. (Tn)

 

 

Pos terkait